Welcome to the Fantastic World of Yuan Zhi Yi

Selasa, 06 April 2010

JURUSAN TEKNIK INFORMASI ITS

T

eknologi informasi dan telekomunikasi adalah salah satu industri yang paling cepat berkembang dan ekspamsinya menimbulkan kesempatan lapangan kerja yang luas dalam sektor manufaktur komputer dan perusahaan jasa, software house dan konsultasi IT Untuk menghadapi liberalisasi ekonomi dalam era globalisasi, perlu dipersiapkan sumber daya manusia yang berkualitas dan mampu berkompetisi dalam setiap aspek, khususnya bidang teknologi.

Tujuan

Menghasilkan sarjana yang mempunyai pengetahuan dasar keahlian yang luas agar mampu menggunakan komputer dalam berbagai bidang aplikasi, dan menguasai berbagai metoda dan teknik pemecahan masalah dengan menggunakan komputer.

Program Pendidikan

Kurikulum Jurusan Teknik Informatika disusun atas dasar keseimbangan antara bagian hardware dengan software. Pada tahap persiapan diperkenalkan konsep dasar komputer, kaitannya dengan masyarakat serta cara pemrograman terstruktur, di samping mata kuliah matematika dan fisika yang merupakan dasar dari ilmu dan teknologi komputer. Di tahap Sarjana setiap mahasiswa mendapat kesempatan untuk memilih bidang keahlian yang dikehendaki, yang nantinya dicerminkan dalam tugas akhir mahasiswa yang bersangkutan. Disamping itu setiap mahasiswa diharuskan menempuh kerja praktek yang dilakukan sekali selama dua bulan. Dengan kerja praktek ini mahasiswa diharapkan dapat lebih mengetahui seluk beluk organisasi suatu perusahaan atau lembaga.

Staf Akademik

Didukung oleh 30 tenaga pengajar dengan kualifikasi 6 orang Doktor, 10 Master, selebihnya Sarjana.

Bidang Studi

1. Sistem Informasi

Memberikan pengetahuan dan pengertian dasar tentang konsep dan kerangka sistem informasi, metodologi dan teknik perancangan, pengembangan, pengetesan dan pemeliharaan sistem perangkat lunak.

2. Rekayasa Perangkat Lunak

Memberikan pengetahuan dan ketrampilan tentang rekayasa perangkat lunak dan aplikasinya dalam bidang yang lebih luas., yang ditunjang oleh mata kuliah: Analisa dan Desain Obyek, Penyempurnaan Proses Rekayasa, Inspeksi Perangkat Lunak, Rekayasa Perangkat Lunak, Pemrograman Basis Data Client Server.

3. Komputing

Memberikan pengetahuan dan kemampuan menganalisis permasalahan dalam ruang lingkup Komputasi, Komputasi Paralel, Sistem Terdistribusi, Teknologi Antar Jaringan.

Laboratorium

Sejumlah laboratorium telah didirikan dan dikembangkan di lingkungan Teknik Informatika, baik dengan bantuan luar maupun secara swadaya. Antara lain dari Bank Pengembangan Asia (ADB) meliputi: Server SUN Ultra 2 model 2170, Server Ultra Enterprise 450, Graphics Workstation HP9000 D230, HP Netserver LH II, sembilan puluh unit HP Desktop Computer plus dan peralatan lain.

Selain itu juga perangkat lunak seperti HIPS for image processing , Matlab, ARC-Info, dan lain sebagainya.

Laboratorium yang tersedia antara lain:

1. Laboratorium Pemrograman.

Menyediakan fasilitas komputer agar mahasiswa dapat menguasai bahasa pemrograman dan menggunakan software aplikasi, mengadakan pelatihan, dan kursus penggunaan software aplikasi yang berhubungan dengan disiplin ilmu informatika dan komputer serta aplikasi yang mendukung perkuliahan terutama yang berhubungan dengan jaringan global. Laboratorium ini digunakan juga untuk melayani praktikum perangkat lunak untuk Sistem Komputer dan Aplikasi Komputer.

2. Laboratorium Arsitektur dan Jaringan Komputer.

Laboratorium ini melayani praktikum Sistem Digital, Mikroprosesor, Arsitektur Komputer, Arsitektur Paralel, Komunikasi Data.

3. Laboratorium Rekayasa Perangkat Lunak.

Laboratorium ini melayani praktikum Rekayasa Peangkat Lunak, Perancangan Sistem Berbasis Objek, Manajemen Pengembangan Perangkat Lunak, Pemrograman Basis Data Client Server dan lain-lain.

4. Laboratorium Sistem Informasi.

Laboratorium ini melayani praktikum Basis Data, Analisis dan Desain Sistem Informasi, Sistem Berbasis Pengetahuan, Sistem Informasi Geografis dan sebagainya.

5. Laboratorium Komputing.

Laboratorium ini melayani praktikum Sistem Pakar, Aplikasi Kecerdasan Buatan, Grafika Komputer, Pengolahan dan Analisa Citra, Pemrograman Berbasis Web, Pengenalan Pola dan Jaringan Saraf Tiruan.

Fasilitas

Perpustakaan (Ruang Baca) yang menyediakan sejumlah bahan pustaka seperti textbook, jurnal, majalah, dan lain-lain. Ruang baca ini diharapkan menjadi pusat belajar mandiri dan pusat pengembangan keilmuan. Selain itu juga tersedia fasilitas Studio Internet/Intranet.

Institut Teknlogi 10 November (ITS)

Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS) adalah sebuah perguruan tinggi di Surabaya.
Institut Teknologi Sepuluh Nopember merupakan salah satu perguruan tinggi teknik terbesar di Indonesia, yang merupakan pusat unggulan sains dan teknologi di Indonesia. ITS terkenal dengan keunggulan di bidang teknologi perkapalan dan robotika. Saat ini ITS sedang dalam proses untuk mendapatkan international recognition sehingga mulai tahun akademik 2005/2006 ITS tidak hanya menerima lulusan SLTA Indonesia, tapi juga pelajar lulusan luar negeri.
Kampus ITS Sukolilo menempati areal seluas 180 hektar dengan luas bangunan seluruhnya kurang lebih 150.000 m2. Selain itu terdapat Kampus Manyar yang dipergunakan oleh Program D-3 Teknik Sipil dengan luas bangunan 5.176 m2 dan Kampus ITS Cokroaminoto yang dipergunakan untuk magister manejemen serta beberapa lembaga kerjasama dengan luas bangunan 4.000 m2.

Tidak ada komentar: