Welcome to the Fantastic World of Yuan Zhi Yi

Rabu, 10 Juni 2009

KONDUKTOR

Konduktor ialah suatu bahan yang dapat menghantarkan arus listrik. Bahan konduktor pada umumnya terbuat dari logam. Contohnya : tembaga, besi, aluminium, perak, emas dan lain-lain. Selain logam ada bahan konduktor yang bukan logam tapi dapat menghantarkan arus listrik yakni macam-macam zat cair yang mengandung zat asam dan garam.

Isolator ialah suatu bahan yang tidak dapat menghantarkan arus listrik. Contohnya : kertas, kayu, kaca, plastik, karet dan lain-lain.Disamping bahan konduktor dan bahan isolator ada bahan yang bersifat semikonduktor. Semikonduktor ialah suatu bahan yangtidak dapat dikelompokan dalam konduktor maupun isolator. Contohnya : Silikon (Si) dan Germanium (Ge).

Superkonduktor ialah suatu bahan yang sangat baik dalam menghantarkan arus listrik. Tahanan dalam penghantar tidak ada ( = 0) , Contohnya serat optik.

Konduktifitas konduktor ialah kemampuan suatu konduktor untuk menghantarkan arus listrik. Konduktifitas konduktor sering juga disebut daya hantar konduktor. Konduktifitas dinyatakan dengan G satuannya mho.

Arus Listrik (Electrical Current)

Arus Listrik adalah banyaknya elektron yang mengalir tiap detik. Besarnya arus listrik diukur dengan satuan banyaknya elektron per detik, namun demikian ini bukan satuan yang praktis karena harganya terlalu kecil. Satuan yang dipakai adalah ampere, dimana

1 ampere = 1coulomb/det.

Hobbit

Kira-kira sekitar 200 tahun yang lalu ada sebuah manusia kerdil di pulau Flores yang disebut Hobbit. Tapi sekarang mereka sudah tidak ada lagi dan hanya ditemukan sebagian fosil-fosil tulangnya saja. Mereka termasuk Omnivora (pemakan segala) dan mau juga memakan manusia, mungkin kalau masih ada kita bisa juga habis dimakan. Kira-kira tingginya sekitar 3,5 kaki orang dewasa. Wajahnya seperti manusia sewajarnya tapi dahinya maju ke depan seperti kera.

Hobbit tersebut tidak hanya ada di Pulau Flores saja tapi ada di seluruh belahan dunia. Ada sebuah film yang memakai istilah Hobbit yaitu “The Lord Of The Ring” yang diperankan oleh Elijah Wood dkk. Di dalam film itu Hobbit digambarkan seakan-akan susunan tubuh dan wajahnya sangat mirip manusia karena mereka adalah manusia biasa yang punya kekurangan.

Di dalam sejarah Hobbit adalah manusia kera umat nabi Dawud yang dikutuk oleh Allah karena tidak mau melaksanakan shalat Jumat dan lebih mementingkan pekerjaannya sebagai nelayan.
Hobbit adalah salah satu jenis bangsa makhluk fiktif dalam karya fantasi Tolkien.

Ciri ciri fisik

Bangsa Hobbit digambarkan bertubuh pendek dan tingginya hanya separuh dari manusia biasa (sekitar 60 sampai 120cm, rata-rata 100 cm). Mereka cenderung memiliki telinga berujung runcing, seperti Elf. Kaki-kaki mereka berbulu tipis seperti kelinci dan kuat, sehingga kemanapun mereka pergi, mereka tidak menggunakan alas kaki. Mereka makan tujuh kali dalam sehari, belum termasuk ngemil, selama mereka mempunyai makanan. Mereka suka roti, daging, kentang, keju, bir dan ale. Makanan favorit mereka adalah jamur. Mereka juga senang merokok.

Hobbit bisa hidup sampai 130 tahun, walaupun tingkat harapan hidup mereka hanya 100 tahun. Hobbit memasuki masa remaja di usia 33 tahun. Makhluk yang menyukai pakaian berwarna terang ini digambarkan sebagai mahluk yang berbudaya, sopan, dan terpelajar. Mereka ahli dalam hal tanaman dan bunga, dan bangsa hobbit digambarkan memiliki kebun atau taman-taman yang indah.

Tempat tinggal

Bangsa hobbit ini tinggal di perbukitan dengan membuat rumah didalam pohon dengan lorong-lorong yang indah dan tertata rapi, mereka memiliki perabotan sama seperti manusia. Mereka adalah bangsa yang tidak suka akan keributan dan tidak menyukai petualangan, sehingga hobbit yang senang berpetualang dianggap eksentrik dan memiliki reputasi yang buruk di lingkungan sosial mereka.

CAHAYA

Kehidupan dibumi mustahil tanpa cahaya. Energi cahaya matahari dapat membuat tanaman tumbuh dengan baik dan segala makhluk hidup bisa hidup. Cahaya adalah suatu bentuk energi yang merambat dengan gelombang yang sangat kecil dan tak tampak. Gelombang cahaya membawa paket kecil energi yang disebut foton..kalau masuk ke mata kita, Foton itu merangsang sel-sel khusus yang peka cahaya, Sehingga kita bisa melihat bentuk energi lain yang merambat dengan gelombang adalah gelombang radio, Sinar-x dan mikro gelombang pada oven mikrowave. Semua ini adalah jenis gelombang elektromagnetis sama seperti spektrum warna, ada cahaya ada juga spektrum eloktromagnetis. Sebernarnya gelombang cahaya juga adalah gelombang elektromagnetis dan warna-warna pada cahaya juga adalah gelombang elegtromagnetis, warna-warna tersebut membentuk sebagian kecil dari spektrum elegtromagnetis. Gelombang cahaya dan gelombang elegtromenetis lain merambat dengan kecepatan lebih dari 300.000 km/detik, Atau 8kali keliling bumi tiap detik. Di alam semesta tidak ada yang cepat melebihi kecepatan cahaya. Cahaya adalah satuan dari waktu maka bila kita bisa melebihi kecepatan cahaya waktu akan berjalan mundur, Semakin kita cepat kita melebihi cahaya makin berjalan mundur. Ilmuwanilmuwan di dunia ini terus berusaha melewati kecepatan cahaya. Namun ada pula yang berkata kita tidak bisa melebihi kecepatan cahaya.

Banyak jenis benda dapat memancarkan cahaya. Matahari, bohlam dan kembang api perpijar karena panas yang menyebabkan cahaya. Namun, tidak semua cahaya. Misalnya bercak pada sebagian ikan laut dapat bersinar dengan bahan kimiawi bukan karena panas. Semua cahaya, dingin, termasuk cahaya floresen (cahaya pendar), diseut juga lummesen. Tabung fluoresen lebih dingin dan lebih ekonomis. Ketika arus listrik mengalir melali gas dalam tabung, Atau gas memancarkan sinar ultraviolet ini menabrak [bahan kimia dalam tabung] sehinga memencarkan cahaya putih cemerlang . Contohnya :pada lampu neon.

Cahaya merambat lurus. Maka umumnya cahaya tidak bisa berbelok jika ada rintangan menghadang .Ketika mengenai benda padat sebagian cahaya terpantul dan sebagain terserat oleh benda tersebut sehinga benda itu sedikit memanas. Ruang dibalik benda tak kena cahaya sehinga terdapat bayangan di situ.

Makin jauh kita maenjauhi cahaya, kecemerlangamanya makin berkurang karna dari sumbernya cahaya menyebar kesegalahnya maka kalo kita jauh dari kita, cahaya menyebar ke daerah yang luas. Banyak Bintang yang jauh lebih terang dari Matahari kita. Tapi cahayanya menyebar ke daerah yang sangat luas. Ketika sampai ke mata kita, cahayanya tampak lebih terang daripada cahaya lilin. Lilin merupakan cahaya pijar.

Hubungan cahaya terhadap kesehatan mata sangat erat, tanpa cahaya kita tidak dapat menulis dan membaca. Ketika membaca sebaiknya kita jangan menggunakan lampu yang terlalu redup karena mata akan cepat lelah dan akan mempengaruhi kesehatan mata. Jangan lupa meletakkan lampu di depan/lebih bawah dari mata, letakkan lampu / sumber cahaya lain diatas agar tidak mengganggu mata kita.

Televisi bisa kita lihat juga karena cahaya. Televisi menangkap gambar dari satelit. Sinyal yang ditangkap oleh tv dan diproses sedemikian rupa sehingga berbentuk gambar yang sangat kecil. Kemudian gambar tersebut diperlebar selebar luas permukaaan TV kita oleh proyektor-proyektor dari dalam tv dan disorot oleh cahaya sehingga dapat kita lihat. Inilah cara kerja tv, masih banyak alat yang menggunakan cahaya.

IQ Jogkok Masa Depan Bengkok

Jangan sedih kalo hasil tes IQ kamu nggak tinggi. Itu bukan jaminan masa depan kamu bakal suram! Itu nurut penelitian lho! Truz gimana caranya kalo IQ-mu emang rendah? kebet cara di bawah ini agar kamu tetep cemerlang ngraih masa depan !

IQ lawan EQ

Kamu tentu pernah ngelihatin orang berotak encer, punya IQ tinggi en langganan rangking di sekolahnya, ternyata melempem ketika menghadapi satu soal kecil. Padahal, pikirmu, harusnya dosis andal juga juga problem tadi! Eh, ternyata enggak malahan orang kepandaiannya biasa-biasa aja justru oke banget dalam bersosialisasi. Mereka lebih santai aja menghadapi semuanya. Kok bisa ? Kenapa sih?

Jawabannya, silanganan ranking itu oke otaknya , tapi berantakan dalam emosi . sedang si biasa aja emosi lebih stabil .

Konon dalam berfikir en mengambil keputusan, kita lebih banyak didasari emosi ketimbang logika. Daniel goleman menyalahkan pengukuran tingkat intelegensi berdasarkan otak en logika [IQ]. Buat gantinya, beliau menawarkan EQ (Emosiosonal Quatient) yakni kapasitas penguasaan emosi seseorang sebagai ukuran intelegasi yang daat dipercaya misalnya orang dapat membaca , mengontrol perasan sendiri dan megerti perasaan orang lain.

Masa depan lebih ditentukan oleh EQ. Dimana masyarakat modern lebih menghargai kealian dalam intuisi dan kompromi seseorang dibandingkan isi otak atau pinternya.

Ngatrol EQ-mu

EQ bisa di katrol kok. Kalau EQ meningkat, kesukaanmu bisa kau atur. Nah, caranya ada di bawah ini :

1. Tingkatkan kontrol dirimu

Emang susah mengontrol emosi.karna pikiran dibagi 2, rasional dan emosioonal. Senmua yang dikeluar dari mulut harus di proses dulu oleh emosi sebelum ke rasional. Untuk ningkatin EQ, kamu harus mikir sebelum bertindak. Kalau emosimu sedang labil atau ngerasa suntuk, ikuti tips ini :

1. Ambil nafas dalam-dalam selama 2 detik dan hembuskan .

2. Pejamkan mata 2-3 detik untuk selingan .

3. Buka mulut (tapi bukan bengong). Lakukan 1-2 detik. Dan kamu merasa lebih lega dan baikan.

3. Melatih mengerti perasaanmu

Jangan kaburkan antara imajinasai dan kenyataan. Misalnya kamu merasa benci kepada seseorang, padahal kamu nggak benci. Cuma ngiri tapi nggak mau ngaku. Perhatikan apa mimpimu selagi tidur. Itulah perasaanmu sebenarnya, segala obsesi, kemarahan, en kesedihanmu yang terpendam muncul lewat mimpi.

4. Melatih mengerti perasaan orang lain

Kuatkan ingatan visualmu terhadap orang lain: gimana ciri-ciri doski, gaya bicara, bahasa tubuh, dll. Pisahkan antara pandangan dan suara: pas suara seseorang sedang bicara dengan kita, usahakan untuk memperhatikan isi penuturannya sekaligus melihat doskinya.

Cara mengukur EQ-mu

Ngukur EQ-mu itu nggak sulit kok caranya. Coba kamu jawab pertanyaan di bawah ini dengan jujur. Hasilnya bakal jadi ngukur EQ-mu.

1. Kamu lupa HUT sohibmu. Reksimu.......

a. Emang saya nggak pernah inget ultah orang kok.

b. Saya lagi sibuk tuh.

2. Kamu kena denda perpustakaan soalnya telat ngembaliin buku yang kamu pinjam. Reaksimu.....

a. Waktu saya baca buku itu. Saya baru ingat kalau telat.

b. Saya lagi sibuk hingga lupa mengembalikan buku.

3. Kamu kehilangan kesabaran kepada sohibmu. Reaksimu.....

a. Abis, dia suka ngomong aja sih.

b. Mood doski lagi jelek.

4. Kamu dimarahi guru karena terlambat menyerahkan tugas. Reaksimu.........

a. Saya memang sering telat ngerjain tugas.

b. Abis, saya lagi banyak tugas lain.

5. Kamu merasa capek luar biasa. Reaksimu.....

a. Saya memang tidak pernah istirahat.

b. Saya lagi sibnuk berat seminggu ini.

6. Sohibmu bilang sesuatu yang ngeselin. Reaksimu.....

a. Doski emang suka asbun *). Nggak mikirin perasaan orang.

b. Itu cara doski melampiaskan kesalahannya.

7. Kamu gagal belajar nyetir. Reaksimu.....

a. Nyetir itu susah sih.

b. Jalannya ancur-ancur sih.

8. Selama libur, berat badanmu naik. Sekarang susah banget nuruninnya. Reaksimu.......

a. Terus terang dietitu percuma.

b. Saya emang nggak benar ngejalanin dietnya.

ANALISA :

Kalo jawabanmu banyak A.

”EQ-mu ternyata masih kurang. Tapi tidak usah khawatir, kamu harus belajar nmekan emosimu, jangan cepat panik en gugup.”

Kalo jawabanmu banyak B.

” Lumayan, emosi cukup stabil. Kamu bisa mempertahankannya”.

A - B - C Kesehatan

Dari A sampai Z, semuanya berhubungan dengan kesehatan, ada pengetahuan, ada juga berupa tips, dijamin, bermanfaat bagi kita.
Antibiotika :
Zat yang dihasilkan oleh mikroorganmisme tertentu (Jamur) dan berguna untuk mematikan organisme lain. Digunakan untuk mengobati penyakit yang disebabkan oleh kuman, amoeba/jamur. Sudah dipaakai oleh manusia sejak 2500 tahun yang lalu.
Bulimia Nervosa :
Salah satu penyakit atau gangguan kebiasan makan. Penderita akan menyantapm makanan seperti orang normal atau sehat, tapi meski dimuntahkan kembali. Meski banyak makan tetapi badan kuruskering. Penyebabnya biasanya stres atau sangat terobsesi ingin kurus.
Cacar Air :
Bisa terjadi pada anak-anak, remaja dan orang dewasa. Penularannya bisa melalui percikan ludah si sakit / melalui cairan yang keluar dari gelembung-gelembung kulit yang pecah. Cacar Variola yang lebih berbahaya, dinyatakan musnah dengan WHO sejak Mei 1980.
Depresi :
Semangat dan aktivitas turun hingga orang sedih dan suntuk. Depresi bisa juga disebabkan oleh faktor hormonal, misal saat menjelang menstruasi.
Endemi :
Berasal dari kata Yunani ”endemos” yang berarti pribumi/lingkungan setempat. Istilah ini sering dipakai oleh dunia kesehatan untuk menunjukkan penyebaran penyakit di suatu tempat.
Flu :
Alias influenza yang disebabkan oleh virus. Masa inkubasi yang berlangsung selama 2 hari disusul demam sampai 39 – 39,50 C. Tahun 1918 influenza menyebabkan jutaan orang meninggal dunia. Kini, flu jarang menyebabkan kematian.
Gingvitis :
Penyakit kronis yang menyerang gigi dan mulut. Penyakit ini bisa terjadi kalau kita sering bernafas dengan mulut, menyikat gigi tidak benar, dan tekstur gusi yang halus sehingga kuman berkembang dengan mudah. Gejalanya a.l. warna gusi berubah warna menjadi merah dan bengkak.
Hepatitis :
Radang hati yang disebabkan oleh virus. Ditandai oleh perubahn warna kulit, dan bagian putih matra menjadi kekuningan. Penyakit ini sudah terkena lama di Babylonia pada abad ke-5 SM. Tahun 1918 Mc Donald menemukan ada 3 virus hepatitis A, B dan non A-non B.
Inkubasi :
Kurun waktu sejak masuknya kuman ke dalam tubuh sampai timbul gejala penyakit yang disebabkan oleh kuman/virus. Masa inkubasi setiap penyakit berbeda-beda. Penyakit akaibat keracunan makanan masa inkubasinya beberap jam sedangkan flu membutuhkan masa inkubasi sekitar 2 hari.
Jogging :
Olahraga ringan dan murah untuk menjaga kebugaran dan kesehatan organ tubuh. Melancarkan sirkulasi peredaran darah dan menyehatka hati. Sebelum melakukan jogging, tanya dulu pada instruktur atau dokter kesehatan untuk menyataka takaran yang pas.
Kafein :
Terdapat dalam kopi, teh dan coklat. Kafein mempunyai susuna syaraf, makanya orang sengaja minum kopi atau teh untuk menghilangkan rasa lelah dan mencegah ngantuk. Kafein bisa menimbulkan ketergantungan. Pengkonsumsinya akan sulit menghilangkan kebiasaan ini.
Leukimia :
Penyakit yang ditandai oleh pembelahan sela darah putih / leukosit secara tidak normal dan tak terkendali. Jumlah sel darah putih dapat meningkat tinggi karena disebabkan oleh kanker yang merangsang jaringan sumsum tulang, limpa, dan kelenjar getah bening. Dapat diobati dengan cara tranfusi darah dan obat anti kanker.
Mentruasi :
Dialami cewek tiap 28 hari (daur haid antara 21-35 hari). Darah yang dikeluarkan sekitar 6-50 ml, dan tidak membeku. Jumlah darah haid yang dikeluarkan oleh gizi, anemia dan kelainan hormonal. Makanya, pada tiap orang lamanya haid dan banyaknya darah tidak sama.
Nikotin :
Terdapat pada rokok¸ berasal dari pohon tembakau yang rasanya pahit dan pedas . Zat beracun ini juga digunakan sebagai insektisida karena sifat racunnya bisa mapuh membunuh serangga.
Obesitas :
Atau kegemukan dengan bobot badan 20% lebih berat dari berat badan normal. 70% penderita obesitas karena faktor keturunan (dari orang tuanya yang juga menderita obesitas).
Pubersitas :
Pada cewek ditandai oleh perubahan-perubahan secara fisik. Datangnya menstruasi dan perubahan fisik lain seperti merampingya pinggang yang disertai dengan m,elebarnya pinggul. Secara psikis, cewek mulai tertarik dengan cowok.
Quiet-time :
Waktu kusus untuk menenagkan diri ( istirahat ) sangat perlu buat kita yang punya banyajk kegiatan, stres, kelelahn bisa segar kembali bila kita mau menyediakan waktu buat rileks, bisa dengan cara mendengarkan musik, membaca komik, nonton film ringan, at mandi dengan aroma terapi. Tidur juga bisa membantu.
Rabies :
Disebabkan oleh virus yang berada pada air liur gigitan hewan yang terkena rabies. Rabies merupakan penyakit yang mematikan. Makanya, sebaiknya binatang peliharaan rumah harus divaksinasi untuk mencegah rabies dan di jauhkan dari binatang yang tak terawat, yang bebas berkeliaran. Binatang seperti anjing dan kucing berresiko besar menyebarkan rabies pada manusia.
Susu :
Bisa kita konsumsi buat memenuhi kebutuhan zat kalsium dalam tubuh kita. Dalam sehari kita butuh 1000 mg kalsium . = 3-4 gelas susu .apa lagi menjelang data bulan ,mefomsusi susu bisa membantu menambah tenaga, karena saat itu kehilangan banyak darah
Tanus :
Penyakit yang cukup berbahaya .peyakit ini merang sistem sayaraf yang disebabkan racun ’’Clostridium tetani bakteria ’’.tetanus bisa terjadi jika luka pada terinfeksi kuman ’’Clostridium tetani’’.Akibatnya, otot mengejang dan terasa sakit .tetanus bisa diobati dengan vaksinasi.
Uban :
Sel-sel pigmen pada kulit kepala mati ,dan rambut akan memutihnya .oprosesnya terjadi uban pada kulit tiap orang tidak sama ,rata –rata antara 10-20 tahun .secara umum ,proses uban ini terjadi pada usia muda sampai menula 70 tahun .Untuk mencegah mencegah datangnya uban pada mansia muda ,kita harus menjaa agar pigmen kulit kepala tetap sehat .
Vertigo :
Satu jenis sait kepala .vertigo mrupakan suatu kmpulan geala /keadaan sakit kepala yang disebabkan kurangan suplai oksigen dan zat gula keotak . akibatnya ,pembuluh dara di otak megalamiipenyempitan dan pembesaran secara bergantian [makanannya kepala kita terasa nyut-nyut–nyut].
Wortel :
Megandung vitamin A sangat baik bagi mata . bukan cuma membantu pengliatan, tapa jga bisa menghilangkan keteganggan mata .wortel juga mengandung vitamin C .minum segelas jus wortel segar tiap hari bisa melindunga kita dari flu,demam,dan bronchitis. Tapi hatihati terlalu banyak makan wortel bisa mengakibatan keracunan karatone.
X-raiy :
Atau sinar x..ditemukan pertam kali DESEMBER1895 oleh WILHELM KONRAD ROENTGENT .Sejak itu sinar-x menjadi alat penting bagi kesehatan. Digunakan untuk mendiagnosa tulang yang patah. Dalam perkembangannya, bisa digunakan juga untuk mendiaagnosa tumar dan perubahan-perubahan pembluh darah di otak.
Yodium :
Kekurangan yodium bisa mengakibatkan penyakit gondok dan kekerdilan. Yodium pertama kali ditemukan olrh ahli kimia Prancis, Bernard Courtois pada tahun 1811. KemudiN Joseph Louis Gay-Lussac yang mengenai suatu unsur baru. Dialah yang menamakannya dengan istilah iodin (dari kata Yunani ioeides berati berwarna ungu).
Zinc Citrat :
Dipakai sebagai salsah satu bahan dalam pasta gigi (odol). Campuran antara zat seng dan citrat ini berguna untuk pembentukan tulang dan gigi sehingga gigi kokoh dan kuat.

Kamis, 01 Januari 2009

MISTERI BILANGAN NOL

MISTERI BILANGAN NOL

Ratusan tahun yang lalu, manusia hanya mengenal 9 lambang bilangan yakni 1, 2, 2, 3, 5, 6, 7, 8, dan 9. Kemudian, datang angka 0, sehingga jumlah lambang bilangan menjadi 10 buah. Tidak diketahui siapa pencipta bilangan 0, bukti sejarah hanya memperlihatkan bahwa bilangan 0 ditemukan pertama kali dalam zaman Mesir kuno. Waktu itu bilangan nol hanya sebagai lambang. Dalam zaman modern, angka nol digunakan tidak saja sebagai lambang, tetapi juga sebagai bilangan yang turut serta dalam operasi matematika. Kini, penggunaan bilangan nol telah menyusup jauh ke dalam sendi kehidupan manusia. Sistem berhitung tidak mungkin lagi mengabaikan kehadiran bilangan nol, sekalipun bilangan nol itu membuat kekacauan logika. Mari kita lihat.

Nol, penyebab komputer macet

Pelajaran tentang bilangan nol, dari sejak zaman dahulu sampai sekarang selalu menimbulkan kebingungan bagi para pelajar dan mahasiswa, bahkan masyarakat pengguna. Mengapa? Bukankah bilangan nol itu mewakili sesuatu yang tidak ada dan yang tidak ada itu ada, yakni nol. Siapa yang tidak bingung? Tiap kali bilangan nol muncul dalam pelajaran Matematika selalu ada ide yang aneh. Seperti ide jika sesuatu yang ada dikalikan dengan 0 maka menjadi tidak ada. Mungkinkah 5*0 menjadi tidak ada? (* adalah perkalian). Ide ini membuat orang frustrasi. Apakah nol ahli sulap?

Lebih parah lagi-tentu menambah bingung-mengapa 5+0=5 dan 5*0=5 juga? Memang demikian aturannya, karena nol dalam perkalian merupakan bilangan identitas yang sama dengan 1. Jadi 5*0=5*1. Tetapi, benar juga bahwa 5*0=0. Waw. Bagaimana dengan 5o=1, tetapi 50o=1 juga? Ya, sudahlah. Aturan lain tentang nol yang juga misterius adalah bahwa suatu bilangan jika dibagi nol tidak didefinisikan. Maksudnya, bilangan berapa pun yang tidak bisa dibagi dengan nol. Komputer yang canggih bagaimana pun akan mati mendadak jika tiba-tiba bertemu dengan pembagi angka nol. Komputer memang diperintahkan berhenti berpikir jika bertemu sang divisor nol.

Bilangan nol: tunawisma

Bilangan disusun berdasarkan hierarki menurut satu garis lurus. Pada titik awal adalah bilangan nol, kemudian bilangan 1, 2, dan seterusnya. Bilangan yang lebih besar di sebelah kanan dan bilangan yang lebih kecil di sebelah kiri. Semakin jauh ke kanan akan semakin besar bilangan itu. Berdasarkan derajat hierarki (dan birokrasi bilangan), seseorang jika berjalan dari titik 0 terus-menerus menuju angka yang lebih besar ke kanan akan sampai pada bilangan yang tidak terhingga. Tetapi, mungkin juga orang itu sampai pada titik 0 kembali. Bukankah dunia ini bulat? Mungkinkah? Bukankah Columbus mengatakan bahwa kalau ia berlayar terus-menerus ia akan sampai kembali ke Eropa?

Lain lagi. Jika seseorang berangkat dari nol, ia tidak mungkin sampai ke bilangan 4 tanpa melewati terlebih dahulu bilangan 1, 2, dan 3. Tetapi, yang lebih aneh adalah pertanyaan mungkinkan seseorang bisa berangkat dari titik nol? Jelas tidak bisa, karena bukankah titik nol sesuatu titik yang tidak ada? Aneh dan sulit dipercaya? Mari kita lihat lebih jauh.

Jika di antara dua bilangan atau antara dua buah titik terdapat sebuah ruas. Setiap bilangan mempunyai sebuah ruas. Jika ruas ini dipotong-potong kemudian titik lingkaran hitam dipindahkan ke tengah-tengah ruas, ternyata bilangan 0 tidak mempunyai ruas. Jadi, bilangan nol berada di awang-awang. Bilangan nol tidak mempunyai tempat tinggal alias tunawisma. Itulah sebabnya, mengapa bilangan nol harus menempel pada bilangan lain, misalnya, pada angka 1 membentuk bilangan 10, 100, 109, 10.403 dan sebagainya. Jadi, seseorang tidak pernah bisa berangkat dari angka nol menuju angka 4. Kita harus berangkat dari angka 1.

Mudah, tetapi salah

Guru meminta Ani menggambarkan sebuah garis geometrik dari persamaan 3x+7y = 25. Ani berpikir bahwa untuk mendapatkan garis itu diperlukan dua buah titik dari ujung ke ujung. Tetapi, setelah berhitung-hitung, ternyata cuma ada satu titik yang dilewati garis itu, yakni titik A(6, 1), untuk x=6 dan y=1. Sehingga Ani tidak bisa membuat garis itu. Sang guru mengingatkan supaya menggunakan bilangan nol. Ya, itulah jalan keluarnya. Pertama, berikan y=0 diperoleh x=(25-0)/3=8 (dibulatkan), merupakan titik pertama, B(8,0). Selanjutnya berikan x=0 diperoleh y=(25-3.0)/7=4 (dibulatkan), merupakan titik kedua C(0,4). Garis BC, adalah garis yang dicari. Namun, betapa kecewanya sang guru, karena garis itu tidak melalui titik A. Jadi, garis BC itu salah.

Ani membela diri bahwa kesalahan itu sangat kecil dan bisa diabaikan. Guru menyatakan bahwa bukan kecil besarnya kesalahan, tetapi manakah yang benar? Bukankah garis BC itu dapat dibuat melalui titik A? Kata guru, gunakan bilangan nol dengan cara yang benar. Bagaimana kita harus membantu Ani membuat garis yang benar itu? Mudah, kata konsultan Matematika. Mula-mula nilai 25 dalam 3x+7y harus diganti dengan hasil perkalian 3 dan 7 sehingga diperoleh 3x+7y=21.

Selanjutnya, dalam persamaan yang baru, berikan y=0 diperoleh x=21/3=7 (tanpa pembulatan) itulah titik pertama P(6,1). Kemudian berikan nilai x=0 diperoleh y=21/7 = 3 (tanpa pembulatan), itulah titik kedua Q(0, 3). Garis PQ adalah garis yang sejajar dengan garis yang dicari, yakni 3x+7y=25. Melalui titik A tarik garis sejajar dengan PQ diperoleh garis P1Q1. Nah, begitulah. Sang murid telah menemukan garis yang benar berkat bantuan bilangan nol.

Akan tetapi, sang guru masih sangat kecewa karena sebenarnya tidak ada satu garis pun yang benar. Bukankah dalam persamaan 3x1+7x2=25 hanya ada satu titik penyelesaian yakni titik A, yang berarti persamaan 3x1+7x2 itu hanya berbentuk sebuah titik? Bahkan pada persamaan 3x1+7x2=21 tidak ada sebuah titik pun yang berada dalam garis PQ. Oleh karena itu, garis PQ dalam sistem bilangan bulat, sebenarnya tidak ada. Aneh, bilangan nol telah menipu kita. Begitulah kenyataannya, sebuah persamaan tidak selalu berbentuk sebuah garis.

Bergerak, tetapi diam

Bilangan tidak hanya terdiri atas bilangan bulat, tetapi juga ada bilangan desimal antara lain dari 0,1; 0,01; 0,001; dan seterusnya sekuat-kuat kita bisa menyebutnya sampai sedemikian kecilnya. Karena sangat kecil tidak bisa lagi disebut atau tidak terhingga dan pada akhirnya dianggap nol saja. Tetapi, ide ini ternyata sempat membingungkan karena jika bilangan tidak terhingga kecilnya dianggap nol maka berarti nol adalah bilangan terkecil? Padahal, nol mewakili sesuatu yang tidak ada? Waw. Begitulah.

Berdasarkan konsep bilangan desimal dan kontinu, maka garis bilangan yang kita pakai ternyata tidak sesederhana itu karena antara dua bilangan selalu ada bilangan ke tiga. Jika seseorang melompat dari bilangan 1 ke bilangan 2, tetapi dengan syarat harus melompati terlebih dahulu ke bilangan desimal yang terdekat, bisakah? Berapakah bilangan desimal terdekat sebelum sampai ke bilangan 2? Bisa saja angka 1/2. Tetapi, anda tidak boleh melompati ke angka 1/2 karena masih ada bilangan yang lebih kecil, yakni 1/4. Seterusnya selalu ada bilangan yang lebih dekat... yakni 0,1 lalu ada 0,01, 0,001, ..., 0,000001. demikian seterusnya, sehingga pada akhirnya bilangan yang paling dekat dengan angka 1 adalah bilangan yang demikian kecilnya sehingga dianggap saja nol. Karena bilangan terdekat adalah nol alias tidak ada, maka Anda tidak pernah bisa melompat ke bilangan 2?

Kamis, 11 Desember 2008

menyukai fisika lewat imajinasi

Imajinasi lebih utama daripada pengetahuan. Pengetahuan bersifat terbatas. Imajinasi melingkupi dunia. -Albert Einstein.
Berbicara tentang fisika dapat menimbulkan tanggapan yang beragam. Bukan gosip lagi kalau fisika merupakan salah satu "hantu" yang ditakuti oleh banyak pelajar, baik itu di tingkat menengah, umum, dan bahkan di perguruan tinggi. Sebagian orang menghafalkan rumus-rumus fisika layaknya buku sejarah tanpa menyadari maknanya. Ada juga yang pasrah karena menganggap fisika hanyalah milik orang-orang yang serius, cerdas, gila matematika, dan pada umumnya "kurang gaul". Bahkan, tidak sedikit yang beranggapan bahwa menjadikan fisika sebagai karir hidup adalah pilihan yang salah karena "masuknya" mudah tapi "keluarnya" susah. Dengan kata lain, menjadi mahasiswa fisika tidaklah sulit tapi lulusnya setengah mati dan kerjanya paling-paling menjadi guru atau kalau beruntung bisa menjadi dosen.
Beberapa pelajar mengagumi fisika karena membaca berita mengenai keberhasilan tim olimpiade fisika atau membaca buku tentang kehidupan para ilmuwan besar. Sayang, banyak juga yang hanya sebatas mengagumi tidak sampai menghayati atau mendalami fisika. Seringkali orang yang menguasai fisika dianggap sebagai orang "keren" sekaligus "aneh" karena mau belajar sesuatu yang sulit, padahal kalau jadi pengusaha bisa kaya-raya. Persepsi-persepsi demikian mengakibatkan masyarakat umum cenderung menggemari ilmu lain seperti metafisika. Disaat negara-negara lain berusaha untuk menyadarkan masyarakatnya agar tidak "gatek" alias gagap iptek negara kita melalui beberapa media massa tampaknya bekerja keras meyakinkan masyarakat agar tidak "gagib" atau gagap gaib. Padahal, penyampaian informasi ini menggunakan aplikasi fisika dan elektronika. Singkatnya, menemukan orang yang menyukai fisika bagaikan mencari jarum pentul didalam tumpukan jerami.
Banyak sekali pelajar atau mahasiswa yang sabar menunggu penayangan rumus-rumus fisika di papan tulis, kemudian mengerjakan soal-soal fisika. Dari pengalaman, soal-soal tersebut diselesaikan dengan cara "gotong-royong" karena hanya sedikit orang yang bisa atau mau mengerjakannya. Keberhasilan pengajaran tidak jarang didasarkan atas kemampuan mengerjakan soal-soal ujian akhir, bukan pada penguasaan makna fisis dari rumus tersebut.
Sebagai contoh, hampir semua orang di kelas tahu hukum kedua Newton, F = m.a, tetapi mungkin tak pernah terbayangkan bahwa rumus tersebut dapat menceritakan mengapa orang-orang gendut lebih suka main tarik tambang daripada lari 100 meter. Kemudian, siapa yang tak mengenal persamaan terkenal Einstein E = mc2 ? Sayang, sedikit sekali orang yang mengetahui bahwa massa sebuah buku fisika dasar mengandung energi yang dapat membawa suatu wahana antariksa ke bulan!
Salah satu penyebab persepsi negatif tentang fisika adalah bahwa ilmu tersebut seringkali diajarkan tanpa penghayatan sehingga terasa menyebalkan. Padahal, melalui fisika kita dapat mengetahui banyak hal. Seorang pelajar yang mulai mempelajari ilmu ini tidak perlu jauh-jauh mengunjungi laboratorium untuk melihat fenomena fisika. Kapanpun dan dimanapun ia dapat berimajinasi (menghayal) tentang lingkungan sekitarnya. Keindahan warna bunga yang tampak oleh mata, musik yang terdengar nyaman di telinga, air terjun yang memikat, aliran angin yang sejuk, adalah sedikit contoh dari fenomena fisika sehari-hari. Penjelasan bahwa setiap warna memiliki panjang gelombang yang berbeda-beda dan bahwa benda-benda menyerap serta meradiasikan panjang gelombang tertentu sehingga sampai ke mata kita, dapat dibaca dalam buku fisika. Akan tetapi seringkali orang tidak peduli dengan penjelasan itu karena tidak berimajinasi sehingga ia lupa akan keindahan alam dan tidak memiliki rasa ingin tahu.
Imajinasi lahir dari lingkungan yang mendukung seseorang agar memikirkan berbagai fenomena disekitarnya. Jika masyarakat sekitar atau keluarga di rumah tidak menghargai kebebasan berpikir maka daya imajinasi sulit untuk berkembang. Hampir semua fisikawan terkenal adalah orang-orang yang suka berimajinasi dan seringkali dikatakan sebagai pemikir "radikal" karena dianggap aneh oleh lingkungan yang seringkali bersifat dogmatis. Einstein adalah contoh populer dari orang yang suka berimajinasi dan mengembangkannya. Ia membayangkan bagaimana seandainya ia dapat bergerak dengan kecepatan cahaya. Pemikiran aneh ini menghasilkan teori relativitas khusus yang sampai kini masih digunakan. Hal yang sama dilakukan oleh Newton. Kalau saja ia tidak suka melamun dibawah pohon apel mungkin hukum gravitasi universalnya tidak ditemukan sampai berpuluh-puluh tahun kemudian.
Melalui imajinasi, kesadaran untuk mengamati fenomena alam dan membaca buku-buku fisika akan muncul dengan sendirinya. Sebagai contoh, molekul air (H2O) terdiri atas dua buah atom hidrogen dan sebuah atom oksigen. Kita tentu tidak mungkin melihat molekul air dengan mata telanjang. Akan tetapi, kita bisa berimajinasi bahwa molekul-molekul tersebut berukuran kecil sekali sehingga tak tampak. Oleh karenanya, jumlah molekul yang menyusun suatu benda haruslah sangat banyak. Melalui imajinasi kita tergerak untuk mempelajari bahwa satu mol molekul air (yang beratnya sekitar 18 gram) mengandung sekitar 6 x 1023 molekul. Jadi, satu sendok air ternyata terdiri atas sekitar 1022 molekul. Jumlah itu sangatlah besar. Jika seluruh penduduk indonesia diberi tugas untuk menghitung satu per satu molekul berbeda tiap 5 detik maka itu membutuhkan waktu bermiliar-miliar tahun!
Fisikawan tidak membuat rumus-rumus untuk dihafalkan atau ditulis pada telapak tangan. Rumus-rumus dibuat untuk memahami fenomena-fenomena alam dalam bentuk yang ringkas, indah, universal, dan berguna untuk menyelesaikan masalah yang menyangkut fenomena tersebut. Memang, fisika tidak mungkin terlepas dari matematika. Tanpa definisi matematis, fisika sangat sulit dikembangkan dan dimanfanfaatkan sebagai teknologi. Meskipun demikian, untuk mempelajari dasar-dasar fisika seseorang tidak perlu menjadi "gila" matematika ataupun menjadi serius dan takut tak dapat pacar karena "kurang gaul". Belajar fisika memang tidak mudah, tapi dengan melepaskan diri dari pemikiran yang dogmatis dan keinginan untuk berpikir bebas, imajinasi akan muncul dan bisa menjadi petualangan yang menyenangkan bagi siapapun.
Sungai Gorge di Afrika Selatan menyimpan keindahan tiada tara. Banyak sekali fenomena fisika yang membuat pemandangan diatas begitu mempesona: Hukum pemantulan dan pembiasan menghasilkan gambaran 'gunung terbalik' yang terlihat diatas permukaan sungai. Polarisasi cahaya matahari oleh molekul diudara memberikan pemandangan biru yang sangat serasi dengan warna hijau dan coklat muda. Tiupan angin akibat adanya perbedaan tekanan udara menggerakan dedaunan pohon secara terirama. Tampak seekor hewan mengkonsumsi makanan dan minuman untuk mempertahankan kehidupan, suatu proses mengurangi entropi (ketidakteraturan) dengan cara menambah energi dalam hewan. Bukankah fisika itu indah? (diambil dari Microsoft Reference Library 2003. Encarta